Layanan Mahasiswa

Layanan Mahasiswa

No Jenis Layanan Bentuk kegiatan, Pelaksanaan dan Hasilnya
1 Bimbingan dan konseling Layangan Bimbingan Konseling diselenggarakan oleh Unit  Bimbingan Konseling  tingkat Universitas, yaitu Lembaga Pengkajian dan Pengembangan Psikologi Terapan (LP3T). Unit ini melayani bimbingan konseling mahasiswa secara psikologis yang tidak dapat dilakukan pembimbing akademik (Dosen Wali). Pada tingkat Program Studi, bimbingan konseling dilakukan oleh Dosen wali. Layanan ini sangat bermanfaat untuk membantu mengatasi masalah mahasiswa, khususnya masalah peningkatan prestasi akademik, bagaimana beradaptasi dengan lingkungan kampus dan juga masalah non akademik seperti permasalahan keluarga yang mungkin mempengaruhi proses belajar mahasiswa dan ini dilakukan rata-rata 3 – 5 kali pertemuan per semester.
2 Minat dan bakat (ekstra kurikuler)

Layangan ekstra kurikuler bagi mahasiswa diberikan oleh:

(1).      Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), baik tingkat Universitas, Fakultas, maupun program studi.

(2).      Direktorat kemahasiswaan, maba diwajibkan mengikuti minimal 2 UKM dari UKM-UKM yang ada di UNAIR.

(3).      Program studi juga melakukan  pembinaan olimpiade, penulisan karya ilmiah.

Dengan layangan ini, mahasiswa telah mencapai beberapa prestasi dalam minat bakat meliputi seni, olahraga, dan penalaran

3 Pembinaan softskills

Pembinaan softskills diselenggarakan oleh bagian kemahasiswaan yang bekerja sama dengan pembimbing himpunan mahasiswa jurusan. Pembinaan ini meliputi : intrakurikuler (kegiatan ini diintegrasikan pada setiap mata kuliah yang digunakan sebagai salah satu kompunen nilai akhir setiap mata kuliah), kokurikuler (dalam proses pembelajaran kegiatan ini berupa penugasan atau pekerjaan rumah ataupun tindakan lainnya yang berhubungan dengan materi intrakurikuler yang harus diselesaikan oleh siswa, pembinaan PPKMB, orientasi mahasiswa baru), dan ekstrakurikuler (kegiatan ini terintegrasi dalam UKM-UKM). Pembinaan softskills diselenggarakan oleh bagian kemahasiswaan yang bekerja sama dengan pembimbing himpunan mahasiswa jurusan. Ditingkat Program Studi, setiap mahasiswa baru dibekali pelatihan peningkatan kemampuan softskills (kemampuan problem solving, wawasan dunia kerja, kemampuan berpikir kreatif dan logis). Dengan kegiatan ini, mahasiswa baru telah menghasilkan beberapa karya ilmiah yang dilombakan, seperti PKM (Program Kreativitas Mahasiswa) dan KKTM (Kompetisi Karya Tulis Mahasiswa).

Pembinaan softskills ditingkat universitas selenggarakan oleh Pusat Pembinaan Karir dan Kewirausahaan (PPKK).

4 Beasiswa Pelayanan beasiswa dilakukan terpusat di Direktorat Kemahasiswaan Universitas dan pada tingkat Fakultas di koordinir oleh sub bagian kemahasiswaan. Sebagian besar mahasiswa Program Studi Matematika telah memperoleh beasiswa, termasuk mahasiswa yang kurang mampu. Beasiswa ini dapat meningkatkan keterlaksanaan dan keberlanjutan studi mahasiswa, dan sekaligus meningkatkan prestasi akademiknya. 
5 Kesehatan Layanan kesehatan bagi mahasiswa terpusat di PLK (Pusat Layanan Kesehatan) baik pada kampus B maupun kampus C, dilakukan dari pukul  08-00 sampai 20.00, dan dilengkapi dengan sarana dan prasarana yang memadai termasuk kehadiran dokter setiap hari. Untuk kegiatan-kegiatan tertentu yang membutuhkan tenaga medis, Poliklinik merekrut tenaga dari FKG dan FK. Mahasiswa memperoleh layanan pengobatan yang terjangkau maupun pada jenis penyakit tertentu (penyakit ISPA) pengobatan tidak dipungut biaya (gratis). Hal ini menunjukkan layanan kesehatan dilakukan dengan sangat baik. Apabila diperlukan mahasiswa yang sakit juga dapat dirujuk ke Rumah Sakit Universitas Airlangga.
6 Layanan Internet Untuk mengatur layanan internet dan sistem informasi di Fakultas dilakukan oleh Unit Sistem Informasi (USI).Layanan ini diperuntukan bagi mahasiswa berupa penyediaan wifi atau lan untuk mengakses internet. Tidak semua konten internet/website dapat diakses oleh mahasiswa, karena website tersebut yang dianggap tidak layak akses telah diproteksi oleh Direktorat Sistem Informasi (DSI).  Dengan layanan ini mahasiswa terbantu dalam mencari referensi untuk keperluan tugas kuliah, bahan ajar, serta berinteraksi dengan dosen dalam perkuliahan yang menggunakan media e-learning sebagai pendukung perkuliahan dan penyelesaian skripsi.
7 Layanan Laboratorium  Komputer Layanan laboratorium komputer diperuntukan bagi mahasiswa di luar jadwal kuliah untuk mendukung tugas perkuliahan dan pengerjaan skripsi. Dengan memanfaatkan laboratorium komputer mahasiswa diharapkan memiliki kompetensi yang sesuai dengan harapan dalam mencapai profil Program Studi
8 Pelatihan/Pembinaan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) dan Olimpiade

Pelatihan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) bagi mahasiswa diberikan kepada mahasiswa baru sebagai bagian dari program PPKMB yang bersifat wajib untuk semua mahasiswa baru UNAIR. Hasil dari pelatihan berupa proposal PKM untuk dikompetisikan di tingkat nasional. Bagi proposal yang didanai akan diberikan pendampingan untuk persiapan seleksi PIMNAS. Jika laporan tersebut diterima sebagai peserta PIMNAS maka akan dilakukan pembinaan agar mendapatkan hasil terbaik dalam PIMNAS. Salah satu kelompok dari mahasiswa matematika terpilih sebagai salah satu finalis PIMNAS yang dtelah diselenggarakan di Unv. Haluleo Kendari.

Pembinaan mahasiswa secara intensif di Program Studi Matematika dalam rangka mengikuti Olimpiade Matematika, Tingkat Nasional. Dari hasil pembinaan tersebut, mahasiswa memperoleh juara di beberapa kompetisi Matematika tingkat Nasional.

9 Asistensi Mahasiswa Pendampingan bagi mahasiswa baru yang memprogram mata kuliah dasar dilakukan diluar jam perkuliahan yang dikoordinir oleh Fakultas secara kontinu setiap awal tahun ajaran baru. Kegiatan ini untuk menjembatani pengetahuan awal mahasiswa yang telah diperoleh pada saat di SMA dengan mata kuliah ataupun budaya di perguruan tinggi, sehingga kegiatan ini berfungsi untuk mendukung perkuliaan yang meliputi pendalaman, pengayaan maupun secara psikis mahasiswa.