Jum’at, 25/3, Program Studi Matematika menyeleggarakan Guest Lecture dengan tema “Data Visualisation”. Kegiatan ini digagas oleh kelompok bidang keahlian Riset Operasi dan Komputasi (ROK) dengan mengundang pembicara dari School of Computing and Informatics, Universiti Teknologi Brunei, Senior Assistant Professor Arif Bramantoro Soegihadi. Kesempatan ini merupakan kali kedua Pak Arif menjadi narasumber di kegiatan Prodi Matematika Unair. Sebelumnya, beliau juga pernah mengisi kegiatan Decota pada bulan September lalu dengan mengangkat topik “Sentiment Analysis in Social Media”
Kegiatan ini dibuka oleh Bapak Muhammadun, S.Si., M.Si., dosen Prodi Matematika Unair selaku pembawa acara sekaligus moderator. Acara dilanjutkan dengan penyampaian materi dari Pak Arif. Beliau membuka materi pagi itu dengan pengenalan hasil riset dan institusi tempatnya bekerja. Kesempatan ini juga dimanfaatkan oleh beliau untuk menawarkan berbagai program beasiswa untuk studi di Brunei.
Terkait data visualisasion, Pak Hadi menjelaskan pentingnya penggunaan visualisasi data dalam melakukan penelitian. Visualisasi data dapat digunakan di awal analisa untuk menunjukkan kondisi data yang dimiliki, selanjutnya secara periodik visualisasi data digunakan untuk mengevaluasi pola kuantitatif yang dilihat selama menjalankan analisa data. Terakhir, visualisasi data digunakan untuk menampilkan hasil dari analisa yang telah dilakukan.
Lebih lanjut, dalam menampilkan data, Pak Hadi menyampaikan ada tiga pilar yang harus dipenuhi, yaitu : 1) clarity, data harus bisa berbicara, harus bisa difahami oleh orang yang melihatnya; 2) tidak obfuscate, visualisasi data tidak boleh menyembunyikan data/proses menuju kesimpulan, “kalau datanya jelek, ya tampilkan saja apa adanya. Jangan sampai meimbulkan miskonsepsi bagi pembaca” terang beliau. 3) Minimalist, jangan membuat visualisasi data yang terlalu kompleks, misal dengan permainan warna yang terlalu banyak, banyak pengulangan data, terlalu banyak hiasan, dan sebagainya.
Pada kesempatan ini pak Hadi juga memberikan berbagai contoh kesalahan dalam visualisasi data dengan menunjukkan secara langsung gambar yang berkaitan. Hal ini tentu saja mempermudah peserta untuk memahami materi yang diberikan. Kegiatan hari itu ditutup dengan sesi tanya jawab dan foto bersama. Selain diselenggarakan secara daring melalui media Zoom, acara ini juga disiarkan secara live di Youtube Matematika Unair Official dan dapat disaksikan pada link https://www.youtube.com/watch?v=-IKAU6zE7Vo